08 September 2011

Membuat Profile pribadi bagian 6 (Tamat)

Wah g terasa udah bagian 6, ini adalah bagian terakhir dari langkat-langkah membuat profile pribadi dengan menggunakan Macromedia Director. Tarik mang....

Background Transparant untuk Image GIF
1. Drag arrow back1 di Cast member ke Score sprite Channel 2, di frame 31 - 120 dan X di channel 5, di frame 1 - 30, sebagai berikut :


2. Di stage, atur posisi arrow back1, seperti gambar berikut, perhatikan bahwa ada bidang putih di keliling gambar. Bidang tersebut adalah background saat membuat di Adobe Image ready.
Catatan :
Script untuk tombol Arrow back1 :
On mouseUp me
Go 1
End


Script untuk tombol X :
On mouseUp me
halt
End


Membuat File Executable / Projector.
Setelah pekerjaan kita sudah tidak ada kesalahan, langkah terakhir yaitu mempresentasikan pekerjaan kita kepada orang lain. Masalahnya dikomputer lain tidak ada program Macromedia Director. Jika hanya menjalankan saja (tanpa mengedit/memperbaiki program) pekerjaan kita, tidak perlu dalam computer tersebut terinstall Macromedia Director. Yang perlu kita lakukan adalah mengcompile file pekerjaan kita kedalam Executable File. Di Macromedia Director istilah file Executable adalah Projector, adapun langkah-langkahnya adalah :
1. Pastikan file sudah tersimpan
2. Klik menu File --> Publish
3. Tunggu beberapa saat sampai progress bar selesai.
Proses ini akan menghasilkan file ber extention EXE, coba jalankan file tersebut (klik 2x, perhatikan hasilnya)

Selamat mencoba

Template by : kendhin x-template.blogspot.com