12 August 2011

MACROMEDIA DIRECTOR

Director adalah software buatan Macromedia (seperti Flash dan Dreamweaver) yang biasa digunakan untuk pembuatan :
• CD Interaktif Profile PErusahaan, Profile Pribadi atau marketing lain.
• Edukasi / Pembelajaran
• Catalog Produk
• Information Kiosk, seperti hotel dan tempat wisata
• Interface Download Ringtone Ponsel seperti di took HP
• Game 2 dimensi / puzzle, CD Interaktif Anak Cerdas, anak Pintar dari akal interaktif dan Game Barbie Rapunzel, Princess Bride dari Mattel
• Presentasi Seminar / Event


Direktor mampu mengimpor banyak format seperti :
• Movie format VCD, DVD dan AVIdll : MPD/DAT, MOV, GIF dll
• Bitmap : PSD (Photoshop), JPG, GIF, PNG (Fireworks) dll
• Vektor : AI (Adobe Ilustrator), SWF (flash)
• 3 Dimensi : W3D Shockwave 3D (Truespace dan 3 D MAX)
• Audio : WAV, MP3, MIDI
Performance dan kemampuan yang baik dalam hal mengelola file multimedia, Macromedia Direktor memang luar biasa. Jika sebelumnya pemakai Macromedia Flash, akan terasa kemudahan dan kehandalan Macromedia Direktor.

MEMULAI MACROMEDIA DIREKTOR
1. Klik Start Menu sebagai berikut


2. Akan muncul splash screen Macromedia Director MX :

3. Kemudian kita akan dihadapkan pada tampilan kerja (user interface) sebagai berikut :
Ini adalah tampilan default Macromedia Director yang hampir sama dengan produk Macromedia versi MX lain. Namun tampilan tersebut memboroskan kerja, karena bidang kerja /timeline semakin sempit
4. Daripada harus membeli monitor 19 inch atau yang lebih besar, lebih baik tampilan diubah seperti gaya Macromedia Direktor versi 8 yang lebih hemat ruang. Klik menu Windows – Panel Sets – Director 8 . Kini tampilan akan tampak lebih sederhana, tapi lebih optimal meskipun tampilan dengan gaya lama.

ISTILAH USER INTERFACE DIRECTOR
Tampilan kerja /User interface Macromedia Director meggunakan istilah seperti pada dunia perfilman atau sineteron, antara lain sebagai berikut :
Stage : Tampilan untuk menunjukkan hasil tata letak objek pada waktu (frame) tertentu. Analoginya seperti tampilan di layar TV /Panggung pertunjukkan.
Score : untuk mengatur urutan objek yang kan tampil agar sesuai cerita / naskah, analoginya seperti story board dan story line. Di score inilah kita menentukan mana yang tampil terlebih dahulu dan mana yang kan tampil belakangan.
Cast member : untuk menampung objek apa saja yang siap dan bisa ditampilkan. Analoginya seperti artis yang sedang menunggu giliran tampil di panggung (stage) . Satu artis bisa saja tampil berkali kali di stage dalam waktu yang sama atau berbeda untuk menghemat jumlah pemain (cast member)
Panel Property Inspector : untuk mengatur sifat parameter yang ada pada objek. Setipa objek mempunyai keistimewaan sendiri. Analoginya seperti artis yang mempunuai sifat dan kemampuan yang khusus dan berbeda dengan artis yang lainnya.
Director : Pengarah Cerita / Sutradara

DIRECTOR SEBAGAI SUTRADARA.
Film yang menarik salah satunya adalah memiliki karakter pemain yang berbeda-beda, ada yang baik, jahat, lucu, seram, misterius, romantis dan lain-lain.
Begitu pula dalam software CD Interactive. Sutradara dalam pembuatan proyek multimedia, Macromedia Director adalah sutradaranya. Dia dapat mengikutsertakan / import pemain-pemain yang berbeda karakter untuk proyek multimedia, seperti :
• Photoshop : adalah pemain / aktor dengan kemampuan luas di image format bitmap. Dia cocok untuk membuat tampilan background, foto dan efek grafik statis
• 3 D Studio Max adalah pemain / actor yang mepunyai kemampuan menampilkan objek secara 3 Dimensi sekaligus meng-animasikannya.
• MP3 dan Audio File lain : Background musik akan dapat membangkitkan perasaan dan emosi pendengarannya. Oleh karena itu kualitas dan jenis musik akan sangat berpengaruh pada proyek multimedia anda
• Flash : Kemampuannya menampilkan gambar dengan format vector sangat menghemat ruang dan menjaga kualitas gambar, sehingga gambar dapat diperbesar tanpa batas dan tidak pecah. Kemampuan lain seperti animasi, web link dan tombol, banyak dipakai web desainer. Meskipun macromedia Flash dapat pula sebagai sutradara, namun dia tidak dapat mengimport file director. Sedangakan Macromedia Director dapat mengimport file flash (*.swf). Dengan demikian, untuk urusan multimedia interactif, penulis memposisikan Macromedia Director sebagai sutrdara, sesuai dengan namanya : Director !.
• Video (Format MPG, AVI dan MOV). Bila kita menggunakan Macromedia Flash untuk mengimport file Video tersebut, akan sangat terasa penurunan performa saat video dijalankan. Harus sudah terinstallnya Quick time terlebih dahulu di computer. Untuk video dengan format tersebut, macromedia director dapat menjalankan dengan lancar tanpa masalah, meski dilaksanakan computer sekelas Pentium 1.

0 comments:

Post a Comment

Template by : kendhin x-template.blogspot.com